POLSEK KAWALU BERIKAN PELAYANAN PAGI, KANIT PATROLI LAKUKAN PENGATURAN LALU LINTAS DI DEPAN SMPN 12 KOTA TASIKMALAYA

    POLSEK KAWALU BERIKAN PELAYANAN PAGI, KANIT PATROLI LAKUKAN PENGATURAN LALU LINTAS DI DEPAN SMPN 12 KOTA TASIKMALAYA

    Tasikmalaya, 7 Januari 2025
    Guna memastikan kelancaran arus lalu lintas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat, Polsek Kawalu melaksanakan kegiatan pelayanan pagi di berbagai titik rawan di wilayah hukumnya. Salah satu fokus pagi ini adalah pengaturan lalu lintas di depan SMPN 12 Kota Tasikmalaya.

    Kanit Patroli Polsek Kawalu, Aipda Rusdiaman memimpin langsung kegiatan pengaturan lalu lintas di lokasi tersebut. Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan yang kerap terjadi pada jam masuk sekolah serta memastikan keselamatan siswa saat menyeberang jalan.

    "Kegiatan ini merupakan bagian dari pelayanan rutin yang kami lakukan setiap pagi. Kehadiran polisi di lapangan diharapkan dapat memberikan kenyamanan dan keamanan, terutama bagi siswa yang berangkat ke sekolah, " ujarnya

    Dalam pengaturan lalu lintas ini, petugas tidak hanya mengatur arus kendaraan, tetapi juga memberikan edukasi kepada para pengguna jalan agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas, seperti berhenti di zebra cross dan memprioritaskan pejalan kaki.

    "Kami juga mengimbau para orang tua yang mengantar anaknya ke sekolah untuk tidak parkir sembarangan agar tidak mengganggu kelancaran lalu lintas, " tambahnya.

    Kegiatan ini mendapat apresiasi dari masyarakat, khususnya para orang tua siswa dan pihak sekolah. Kepala SMPN 12 Kota Tasikmalaya,  menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian Polsek Kawalu dalam mendukung keselamatan para siswa.

    "Kehadiran polisi setiap pagi sangat membantu kelancaran lalu lintas di depan sekolah kami. Kami merasa lebih tenang karena keselamatan siswa lebih terjamin, " katanya.

    Polsek Kawalu berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama dalam menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan tertib di wilayah hukum Polsek Kawalu.

    Tasikmalaya Kota

    Tasikmalaya Kota

    Artikel Sebelumnya

    POLSEK RAJAPOLAH POLRES TASIK KOTA POLDA...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Tamansari laksanakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Bakamla RI Siap Dukung Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025
    Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju
    DWP Bakamla RI Dukung Pemberdayaan UMKM dan Peran Perempuan di Jala Fair 2025
    SDM Polres Tasikmalaya Kota Gelar Sosialisasi Penerimaan Siswa Baru SMA Taruna Kemala Bhayangkara Tahun Ajaran 2025-2026.
    Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Sukaratu Polres Tasikmalaya Kota Tingkatkan Patroli Malam hingga Dini Hari
    Pengabdian Tanpa Batas, Bripka Anditya Gugur Selamatkan Wisatawan di Pantai Pangandaran*   
    Antisipasi Mudik Liburan, Sat Samapta Polres Tasikmalaya Kota Gelar Patroli di Stasiun Kereta Api Tasikmalaya
    Kunjungan Kerja Kapolda Jawa Barat ke Polres Tasikmalaya Kota
    SDM Polres Tasikmalaya Kota Gelar Sosialisasi Penerimaan Siswa Baru SMA Taruna Kemala Bhayangkara Tahun Ajaran 2025-2026.
    Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Sukaratu Polres Tasikmalaya Kota Tingkatkan Patroli Malam hingga Dini Hari
    Pengabdian Tanpa Batas, Bripka Anditya Gugur Selamatkan Wisatawan di Pantai Pangandaran*   
    Antisipasi Mudik Liburan, Sat Samapta Polres Tasikmalaya Kota Gelar Patroli di Stasiun Kereta Api Tasikmalaya
    Kapolri Sebut Angka Kecelakaan Mudik Nataru Menurun Signifikan
    Patroli Polsek Mangkubumi, Amankan Kegiatan Ngabuburit Warga
    POLSEK RAJAPOLAH MONITOR  KEGIATAN PENDISTRIBUSIA BANTUAN PANGAN CADANGAN BERAS PEMERINTAH (CBP)  DAN SAMBANG WARGA 
    Bhabinkamtibmas Polsek Cihideung Pantau Pembagian Buku Panduan Pemilu kepada KPPS Kelurahan Tuguraja
    POLSEK PAGERAGEUNG POLRES TASIKMALAYA KOTA POLDA JABAR, ANGGOTA POLSEK PAGERAGEUNG MELAKSANAKAN KEGIATAN PATROLI OBYEK WISATA DAN WILKUM POLSEK PAGERAGEUNG
    Bhabinkamtibmas Kel. Setiawargi Polsek Tamansari Polres Tasik Kota melaksanakan sambang silaturahmi kepada warga binaan

    Ikuti Kami